Saat menyisihkan uang untuk kebutuhan lain yang lebih diproritaskan maka berhemat merupakan salah satu solusi yang tepat. Berhemat seringkali menjadi hal yang tidak mudah dan perlu strategi.
Berhemat bukan selalu membeli eceran, ataupun bukan selalu dengan membeli barang dengan harga murah tapi berkualitas rendah. Mungkin tampaknya dapat lebih menghemat tapi membeli barang murah yang mudah rusak seringkali malah membuat tekor.
Pada waktu tertentu seringkali kita ditawari dengan promo beli banyak lebih murah. Jangan sampai kita terjebak, walaupun memang dengan membeli barang lebih banyak maka harga persatuan jatuhnya lebih murah.
Perlu kita perhatikan bahwa tidak semua produk bila dibeli secara masif akan lebih menguntungkan. Hal ini sangat berkaitan dengan masa pakai atau masa kadaluarsa barang tersebut.
Sebenarnya menurut beberapa sumber 5/4/2022 kuncinya adalah belilah sesuatu yang memang benar-benar akan anda gunakan. Lebih dari itu maka bisa memperburuk keadaan.
Barang Rumahan yang Gak Perlu Di Beli Banyak
Banyak barang yang sebenarnya gak perlu dibeli banyak, tapi pada artikel ini membahas khusus produk rumahan saja.
Minyak Goreng
Saat awal tahun 2022 negara kita diterpa kelangkaan minyak goreng. Entah karena diekspor atau ditimbun oleh pihak tertentu, yang jelas masyarakat menjadi susah mendapatkan minyak goreng.
Membeli minyak goreng untuk kebutuhan rumah dalam jumlah besar sebenarnya adalah hal yang kurang bijaksana. Kecuali bila anda ingin memang menjualnya kembali dengan harga yang lebih kompetitif.
Minyak goreng memiliki masa kadaluarsa yang dapat diketahui melalui cetakan pada kemasan. Menurut penelitian yang dituliskan di NutritionFacts.org ditemukan bahwa banyak produk minyak goreng yang sudah tengik sebelum masa kadalursa yang tertera.
Padahal minyak goreng tengik bersifat racun dalam tubuh sehingga mengundang penyakit kanker, jantung koroner serta penuaan dini.
Daripada mempertaruhkan kesehatan keluarga anda dengan hemat tidak seberapa maka sebaiknya gunakan minyak goreng yang masih segar dan baru.
Pembersih
Saat akhir bulan mungkin anda akan banyak menemukan diskon produk pembersih. Memborong produk pembersih ternyata butuh strategi, sebab banyak diantara mereka yang memiliki masa kadaluarsa yang akan segera datang lebih pendek dari kebutuhan anda untuk menggunakannya.
Deterjen hanya akan efektif bila digunakan kurang dari enam bulan semenjak dibuka menurut Goodhousekeeping Research Institute dikutip dari kompas 5/4/2022.
Pemutih
Produk pemutih banyak digunakan dalam proses mencuci pakaian. Khusus untuk pemutih cair mungkin banyak yang belum tahu kalau ada masa kadaluarsanya.
Cairan pemutih yang sudah lewat kadaluarsa bila tetap digunakan maka hasilnya kurang efektif. Masa kadaluarsa cairan pemutih umumnya sekitar enam bulan.
Berbeda dengan pemutih berupa bubuk yang akan dapat digunakan bila disimpan dengan baik. Sebaiknya simpan pemutih bubuk ditempat kering dan sejuk.
Rempah-Rempah
Bumbu dapur biasanya lebih sering diperhatikan masa kegunaanya sebelum datang masa kadaluarsanya dibandingkan produk yang lain. Tapi beda cerita dengan rempah-rempah, biasanya bahan ini dianggap akan tahan lama.
Sebenarnya rempah-rempah memang dapat tahan lama hingga bertahun-tahun, dengan catatan cara menyimpannya dilakukan dengan benar.
Untungnya bumbu rempah tidak membuat anda menjadi sakit atau bagaimana bila sudah kadaluarsa. Cuma bila sudah kadaluarsa maka rasa dan aromanya akan menjadi berkurang atau sampai hilang.