Lingkungan Bersih Sambil Olah Raga

Sekarang ini banyak orang yang tidak sempat berolah raga. Selain itu di hari liburpun waktu olah raga tetap saja tidak dapat optimal sebab kepikiran lingkungan rumah yang belum dibersihkan. Sebenarnya, Olah raga bisa juga dikombinasikan dengan membersihkan rumah.

Sambil bersih bersih, Anda tetap dapat berolahraga sampai berkeringat. Jangan meremehkan aktifitas membersihkan rumah. Bila anda teratur melakukannya bukan tidak mungkin dua manfaat dapat anda peroleh. Lingkungan bersih dan kesehatan badan menjadi hadiah untuk anda.

Berikut ini adalah beberapa kegiatan yang dapat dilakukan dengan dua manfaat yaitu olahraga dengan membersihkan rumah. Beberapa aktifitas tersebut antara lain:

Mengepel Lantai

Kegiatan membersihkan lantai rumah ini cukup menguras tenaga. Apalagi anda memang berniat untuk berolahraga sambil ngepel, maka mengepel dapat dilakukan dengan tanpa bantuan alat pel. Jadi anda mengepel lantai dengan tangan, lap dan air saja. 

Setelah anda berhasil mengepel sebagian anda dapat melakukan dromedary droop. Yaitu posisi telungkup bertumpu pada tangan dan lutut layaknya posisi kuda-kudaan. Angkat pinggul, pinggang dan perut keatas dengan menahan perut hingga punggung melengkung ke atas tahan hingga 8 detik kembali posisi awal dan ulangi lagi sebanyak 5-10 kali.

lingkungan bersih dengan olah raga
Bila anda memang tidak suka mengepel dengan tangan, dan lebih nyaman dengan tongkat pel. Sementara letakkan dulu alat pel anda dan lakukan lunges 10-15 kali. Yaitu posisi tubuh awal berdiri tegak kemudian rendahkan badan dengan menekuk satu lutu kaki menempel ke lantai kembali lagi keposisi semula bergantian.

Bagaimana? bila anda melakukannya dengan benar, hasilnya benar-benar terasa pada bagian perut, paha, pinggang dan pinggul.

Menyapu

Menyampu merupakan kegiatan yang mungkin paling sering diantara aktifitas membersihkan rumah yang lain. Menyapu dapat menguatkan otot lengan dan pinggang. Menyapu dapat dikombinasikan dengan gerakan downward facing dog, yaitu badan merunduk membentuk segitiga dengan bokong menjadi puncaknya dan wajah menghadap kebawah.

Usahakan agar lutut kaki dan siku tetap lurus dengan telapak kaki menempal seluruhnya ke lantai. Kedua telapak tangan juga menempel ke permukaan lantai. Gerakan ini dapat mengencangkan betis dan bagian paha kaki.
lingkungan bersih sambil olah raga

Mengelap kaca Jendela

Mengelap jendela biasanya dilakukan dengan satu tangan saja. Namun bila anda sedang ingin olah raga, lakukan dengan tangan bergantian. Kombinasikan mengelap dengan posisi squat (Setengah jongkok dengan mempertahankan paha atas datar lurus) selama 10 detik. Lakukan beberapa kali dengan frekwensi mengelap dan squat yang sama.